PROFIL
PROFIL
WISATA
WISATA
BERITA
BERITA
SATU DATA
SATU DATA
INFORMASI
INFORMASI
KONTAK
KONTAK

Mangrove Boardwalk Denpasar

Mangrove Boardwalk Denpasar
Mangrove Boardwalk Denpasar adalah salah satu hutan bakau terbaik yang ada di Kota Denpasar ini memiliki lahan seluas 1.373,05 hektar. Disini dapat berlibur di hutan bakau ini sambil menikmati pemandangan indah yang hijau sehinggga menyegarkan mata. Pemandangan tersebut juga menjadikan tempat ini sebagai salah satu lokasi berburu foto terbaik di Bali.
 
Hutan bakau atau hutan mangrove ini memiliki fungsi yang penting untuk menahan gelombang air laut yang masuk ke daratan, sehingga dengan terdapatnya hutan bakau ini pengikisan tanah pinggir pantai atau abrasi dapat dikurangi.
 
Saat ini hutan bakau pun juga dapat dijadikan 
untuk objek wisata. Berlibur di hutan bakau anda dapat merasakan ketenangan serta menghirup udara segar. Karena hutan bakau yang identik dengan lumpur dan rawa-rawa, maka anda tidak perlu khawatir akan keadaan tersebut, karena di dalam hutan bakau sudah terdapat jembatan kayu.
 
Disini dapat berjalan-jalan di atas jembatan tersebut dengan diiringi tanaman bakau di kanan-kiri dan sekeliling anda.
Kawasan hutan bakau ini dapat anda jadikan destinasi berlibur bersama keluarga atau teman anda sekaligus menambah wawasan. Sembari berjalan-jalan di atas jembatan kayu menikmati pemandangan yang ada, anda dapat menyempatkan diri untuk mengabadikan momen bersama dengan keluarga atau teman anda.
Dengan background tanaman bakau maka foto-foto anda akan terlihat lebih menarik. 
Share